Naruto

Naruto, Kisah Ninja yang Bercita-Cita Ingin Menjadi Hokage

Posted by

Setelah One Piece dan Dragon Ball yang kita bahas sebelumnya, kali ini Naruto yang akan menjadi pembahasan selanjutnya. Siapa yang tidak mengetahui Naruto? Anime yang sudah menemani kita dari 3 Oktober 2002 dan serialnya tamat pada 10 November 2014. Anime yang diciptakan dari karya mangaka Masashi Kishimoto dan diproduksi oleh Studio Perriot sangat sukses besar di Zamannya pada saat itu.

Dimulai dari awal dengan seorang anak yang memiliki kekuatan misterius bernama Uzumaki Naruto. Ia bercita-cita ingin menjadi hokage karena ia bertekad untuk ingin diakui oleh semua orang. Dengan Kelompok Tim 7 yang beranggotakan Uchiha Sasuke, Haruno Sakura, dan Hatake Kakashi. Mereka menjalankan misi dengan tingkat yang berbeda-beda dan mengikuti ujian Chunin untuk mengasah kekuatan mereka.

Tim 7 yang beranggotakan Naruto, Sasuke, Sakura dan dipimpin oleh Kakashi

Hingga Suatu Saat, Sasuke memutuskan untuk meninggalkan desa dan ingin bertambah kuat untuk melancarkan aksi balas dendam kepada saudaranya (Uchiha Itachi) yang sudah membantai 1 klan Uchiha dan juga orang tuanya sendiri. Tak semudah itu, dengan kawan-kawannya (Nara Shikamaru, Hyuuga Neji, Inuzuka Kiba, Akimichi Choji) bertekad untuk menyelamatkan Sasuke dan membawanya pulang kembali ke desa.

URUTAN SERIAL NARUTO YANG BISA KAMU NONTON

Saat serialnya telah tamat, Boruto melanjutkan warisan serialnya dan menlanjutkan dengan judul Boruto: Naruto Next Generations. Serialny juga tamat setelah Movie Naruto: The Last menceritakan perjuangan yang ingin menyalamatkan Hinata dari Ōtsutsuki Toneri. Setelah itu, akhir bahagia dari Naruto yang menikah dengan Hinata. Beberapa urutan cerita yang bisa kamu ikut adalah sebagai berikut:

  • Land of Waves (19 Episode)
  • Chunin Exams (47 Episode)
  • Konoha Crush (28 Episode)
  • Search of Tsunade (19 Episode)
  • Sasuke Recovery Mission (28 Episode)
  • The Kazekage’s Rescue (Shippuden, 32 Episode)
  • The Long-Awaited Reunion (Shippuden, 20 Episode)
  • Hidan and Kakuzu (Shippuden, 16 Episode)
  • The Master’s Prophecy and Vengeance (Shippuden, 30 Episode)
  • The Two Saviors (Shippuden, 23 Episode)
  • The Assembly of the Five Kage (Shippuden, 24 Episode)
  • The Taming of Nine-Tails and Fateful Encounters (Shippuden, 32 Episode)
  • Seven Ninja Swordsmen of the Mist (Shippuden, 13 Episode)
  • The Fourth Great Ninja War – Attackers from Beyond (Shippuden, 24 Episode)
  • Fourth Shinobi World War (Shippuden, 40 Episode)
  • Birth Of The Ten-Tails’ Jinchuriki (Shippuden, 27 Episode)
  • Itachi Shinden Book: Light And Darkness (Shippuden, 7 Episode)
  • Kaguya Otsutsuki Strikes (Shippuden, 18 Episode)
  • Sasuke Shinden: Book Of Sunrise (Shippuden, 4 Episode)
  • Shikamaru Hiden: A Cloud Drifting In Silent Darkness (Shippuden, 4 Episode)
  • Konoha Hiden: The Perfect Day For A Wedding (Shippuden, 6 Episode)
Naruto dan Sasuke yang siap menghadapi Madara Uchiha

PARA SEIYUU YANG MENGISI SUARA KARAKTER

Tak ketinggalan dengan para pengisi suara mereka yang sudah terkenal legendaris, mereka adalah:

  • Takeuchi Junko (Uzumaki Naruto)
  • Sugiyama Noriaki (Uchiha Sasuke)
  • Nakamura Chie (Haruno Sakura)
  • Inoue Kazuhiko (Hatake Kakashi)
  • Masukawa Yoichi (Rock Lee)
  • Toochika Kuichi (Hyuuga Neji)
  • Tamura Yukari (Tenten)
  • Ebara Masashi (Might Guy)
  • Morikubo Shoutarou (Nara Shikamaru)
  • Itou Kentarou (Akimichi Chouji)
  • Yuzuki Ryouka (Yamanaka Ino)
  • Kosugi Juurouta (Sarutobi Asuma)
  • Toriumi Kousuke (Inuzuka Kiba)
  • Kawada Shinji (Aburame Shino)
  • Mizuki Nana (Hyuuga Hinata)
  • Ochiai Rumi (Yuuhi Kurenai)

Dan kabar baik datang untuk para penggemar Naruto, karena Studio Perriot akan melakukan tayangan ulang 4 episode yang dirangkap dari kisah awalnya dimulai dan direncakana tayang ad. Bagaimana aksi Naruto dan timnya untuk menyelesaikan misinya dan mengalahkan musuh yang kuat? Saksikan langsung serialnya di aplikasi streaming kesayangan kalian!

BACA JUGA: Naraka: Bladepoint, Game Battle Royale Dengan Senjata Melee